Kebaya Muslim

 


Sekarang ini para desainner menciptakan sebuah mode baju muslim terbaru itu perlu berkreatif agar pelanggan tidak kebosenan melihat baju-baju seperti itu saja. 

Mode Baju Muslim terbaru merupakan trend masa kini bagi kaum hawa, mengapa demikian? Karena Mode kebaya muslim hampir sama dengan mode kebaya modern lainnya, perbedaannya hanya pada ukuran, payet dan puring yang apabila dilihat terasa lebih sopan.

Kebaya memang di desain membentuk tubuh wanita agar tampak terlihat indah namun untuk anda para muslimah tentunya di sesuaikan agar tetap tampil syar-i berikut ini ada beberapa tips untuk anda muslimah yang ingin memakai kebaya:

- Jangan memakai bustier atau manset. Dua item ini akan membuat tubuh kita terlihat ketat di saat memakai kebaya yang transparan. Tujuan memakai bustier justru untuk memperjelas dada, sementara sebagai muslimah harus menyamarkannya. Sebaiknya pakai kebaya yang memiliki full furing, karena dengan full furing maka bentuk badan dan lengan tidak akan seketat tanpa furing.

- Kebaya berbahan lace atau tulle biasanya dibuat sangat pas badan karena badannya yang lumayan elastis. Full furing akan membuat keelastisannya berkurang. Nah, sebaiknya kebaya harus dibuat lebih longgar dari ukuran sebenarnya agar Anda tampil sempurna.

- Jangan membuat kebaya yang terlalu ketat. Kalaupun kebaya Anda ketat, sebaiknya Anda menyamarkan bagian dada dengan bantuan cape atau syal.

- Pemakaian ornamen pada bagian atas kebaya juga dapat menyamarkan bentuk bagian atas. Jangan pilih dengan detail yang membingkai dada.

- Kebaya panjang berbahan tebal adalah pilihan yang bijak. Kebaya panjang satu sut (atas bawah sama) asal Riau yang berbahan songket, adalah salah satu contohnya. Alternatif lain adalah kebaya panjang dengan obi ala kebaya Bali. Namun tetap pilih yang longgar.

- Ketika memakai kain, pastikan kainnya tidak terlalu ketat. Kain yang berbentuk rok lebar pas untuk muslimah!

- Anda bisa memakai gamis polos sebagai dalaman Anda. Tumpuk dengan kebaya longgar di luarnya, Anda pun tampil memesona!

- Untuk pesta santai, kebaya encim yang longgar atau kebaya Kartini panjang, juga salah satu pilihan yang patut dilirik.

Mode kebaya muslim yang sekarang ini juga bisa dipakai pada berbagai acara, baik yang bersifat resmi maupun acara pesta pernikahan atau yang lainnya. Bagi Anda yang ingin memakai pakaian pengantin dengan desain kebaya juga tersedia mode kebaya muslim untuk pengantin. Mode kebaya muslim sangat cocok untuk Anda yang ingin memilih tampilan adat daerahnya namun tetap mematuhi syariat memakai sebuah baju muslim.

Style Mode Baju Muslim terbaru Saat memilah-milih mode baju muslim sebagai pilihan baju Anda, yang terpenting adalah kemahiran Anda untuk memadu corak dan motif perpaduan antara jilbab yang sesuai. Pilih warna corak jilbab yang sesuai dengan warna baju sehingga dilihat lebih pas dan cocok dipakai.
Mengikuti perkembangan dunia baju kebaya makin diminati dan ditunggu oleh pelanggannya. Nah disini keberuntungan anda dapat melihat mode dan jenis baju kebaya terbaru dan Desain baju kebaya terbaru yang kami dapatkan dari berbagai informasi yang ada.

Pilihan baju muslim yang sekarang ini hadir dengan beragam warna dan desain yang lebih eksklusif dan istimewa, kreasi yang indah akan menyuguhkan bagi pelanggan untuk memilih mode baju muslim terbaru yang terindah dengan merefleksikan wanita muslim trend di tahun yang akan datang.

Dalam acara pernikahan terutama adat jawa, sering kita jumpai pakaian kebaya. Pengantin wanita dengan kebaya yang penuh dengan ornamen payet yang begitu meriah dan anggun. Pihak keluarga dan besan pun menggunakan seragam dengan kebaya yang indah untuk menjamu para tamu undangan.  

Tak jarang mereka merogoh kocek demikian banyak untuk membuat kebaya yang indah  dengan model yang menarik untuk acara pernikahan. Banyak butik yang menawarkan model kebaya yang menarik tapi dengan tarif yang tidak sedikit. Hal inilah yang mendorong Maria Modes dalam memberikan pelayanan yang maksimal untuk konsumen, dengan biaya yang relatif terjangkau sesuai dengan bahan yang digunakan, dan dengan model sesuai permintaan, insya Allah menghadirkan kebaya yang menarik...

Maria Modes juga menerima pesanan kain untuk kebaya pengantin dan seragam kebaya untuk keluarga, dengan biaya yang insya Allah terjangkau untuk berbagai kalangan.